Tetap Anggun di Kantor Meski Pakai Jilbab
Sekarang ini, semakin banyak wanita yang mengenakan jilbab. Hal ini ditunjukkan dengan semakin larisnya jilbab di pasaran. Ada yang memeakai jilbab benar-benar sebagai penutup aurat. Ada pula yang hanya sekedar sebagai aksesoris.
Namun tidak sedikit pula yang lantas melepaskan jilbabnya ketika mereka diterima dan mulai berkerja di kantor. Terkadang ada peraturan kantor yang tidak memperbolehkan pegawainya mengenakan jilbab. Kalau memang alasan melepas jilbab seperti itu, bisa diatasi dengan mencari tempat kerja yang memperbolahkan pegawainya mengenakan jilbab.
Tapi jika alasannya adalah dari pribadi perempuan, beda lagi penyikapannya. Beberapa wanita beranggapan bahwa mereka tidak akan terlihat cantik ketika bekerja di kantor mengenakan jilbab. Tidak bisa tampil seksi bila memakai jilbab. Anggapan seperti ini justru keliru. Wanita tetepa bisa terlihat ayu dan anggun meskipun mengenakan jilbab. Jadi tidak perlu khawatir kecantikannya kan hilang jika tidak mengenakan jilbab.
Wanita juga tetap bisa terlihat seksi dan menarik walaupun mengenakan jilbab saat di kantor. Justru akan menambah keanggunan. Mari kita lihat bersama mereka-mereka yang tetap terlihat ayu, anggun dan seksi meski memakai jilbab saat bekerja di kantor.
Comments
Post a Comment